Soreang Sabtu (24/01/2025).Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Bandung, Hj. Emma Dety Permanawati, S.Pd.I., M.M., melantik delapan Kwartir Rating yang berada di wilayah kerja Kwarcab Kabupaten bandung yaitu : Kwarran Margahayu, Ciwidey, Cimaung, Kertasari, Pameungpeuk, Majalaya, Cicalengka, dan Bojongsoang. Bertempat di Gedung Muhammad Toha, Kompleks Pemda Soreang, Kabupaten Bandung.kwarran - Kwarran tersebut telah melaksankan musran dan menyusun kepengurusannya beberapa waktu yang lalu bertempat di Kwarranya masing masing.
saat pelantikan berlangsung setiap majelios pembimbing ranting ( Mabiran ) dari masing masing kwarran menadatangani berita acara pelantikan serta membacakan ikrar
Dalam sambutannya, Ketua kwarcab Kab Bandung menyampaikan pesan kepada seluruh anggota Pramuka bahwa “mereka memiliki tanggung jawab besar untuk berperan aktif dalam mendukung visi, misi, dan program pemerintah, khususnya di bidang pendidikan dan pengabdian masyarakat.
"Kita semua harus mampu mengisi ruang partisipatif dalam pembangunan Kabupaten Bandung. Program yang kita usung harus selaras dengan tujuan mewujudkan masyarakat yang lebih bangkit, edukatif, dinamis, agamis, dan sejahtera," ujarnya.
Lebih lanjut, Hj. Emma Dety Permanawati mengajak seluruh Majelis Pembimbing Ranting (Mabiran) untuk menjalankan peran dan kewajibannya dalam memberikan dukungan moril maupun materil kepada Kwartir Ranting.
Salah satu fokus utama yang diusung adalah upaya memfasilitasi pengadaan sekretariat bagi setiap Kwartir Ranting sebagai pusat kegiatan dan koordinasi anggota Pramuka di masing-masing kecamatan.
"Pramuka saat ini harus mampu beradaptasi dengan perkembangan zaman, teknologi, dan perubahan sosial yang terus terjadi di sekitar kita. Di era digital yang penuh tantangan dan peluang ini, saya mengajak seluruh anggota untuk meningkatkan produktivitas, menjunjung tinggi kolaborasi, serta terus mengembangkan potensi diri," tambahnya.
Beliau juga menekankan pentingnya memperkuat nilai-nilai kepramukaan di tengah arus digitalisasi. Dengan semangat gotong royong, kepedulian, dan tanggung jawab sosial, diharapkan Pramuka dapat menjadi agen perubahan positif bagi generasi muda Kabupaten Bandung.
Di akhir sambutannya, Hj. Emma Dety Permanawati menyoroti peran strategis dari berbagai elemen dalam organisasi Gerakan Pramuka. Majelis Pembimbing Ranting diharapkan dapat memberikan arahan dan bimbingan, Dewan Kehormatan bertugas menjaga norma serta etika organisasi, sedangkan Lembaga Pemeriksa Keuangan berperan memastikan pengelolaan keuangan dilakukan secara transparan dan akuntabel.
Saya percaya bahwa dengan semangat kebersamaan dan kolaborasi, kita dapat menciptakan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat. Mari kita jadikan Pramuka sebagai wadah pengembangan budi pekerti, keterampilan, dan kepemimpinan yang berguna bagi masa depan generasi muda," tutupnya.
Sebagai penutup, beliau mengucapkan selamat kepada para Mabiran, pengurus Kwarran, Lembaga Pemeriksa Keuangan, dan Dewan Kehormatan Kwarran yang telah dilantik.
"Semoga amanah yang diberikan dapat dijalankan dengan baik dan penuh tanggung jawab. Mari kita bersama-sama membangun Gerakan Pramuka yang lebih baik, produktif, dan berdaya saing," pungkasnya
Selamat bekerja ***( Pusinfokwarcabkabbandung)